Kelas XII : Kajian Surat Luqman Ayat 13-14, QS Al Baqarah ayat 83 - Cuma Berbagi

Kelas XII : Kajian Surat Luqman Ayat 13-14, QS Al Baqarah ayat 83

Kelas XII : Kajian Surat Luqman Ayat 13-14, QS Al Baqarah ayat 83
Surat Luqman (لقمان) adalah surat ke-31 dalam Al Quran. Apa saja isi kandungan surat Luqman ayat 13-14, berikut ini penjelasannya.
Terjemahan Surat Luqman Ayat 13-14

وَإِذْ قَالَ لُقْمَانُ لِابْنِهِ وَهُوَ يَعِظُهُ يَا بُنَيَّ لَا تُشْرِكْ بِاللَّهِ ۖ إِنَّ الشِّرْكَ لَظُلْمٌ عَظِيمٌ . وَوَصَّيْنَا الْإِنْسَانَ بِوَالِدَيْهِ حَمَلَتْهُ أُمُّهُ وَهْنًا عَلَىٰ وَهْنٍ وَفِصَالُهُ فِي عَامَيْنِ أَنِ اشْكُرْ لِي وَلِوَالِدَيْكَ إِلَيَّ الْمَصِيرُ

Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, di waktu ia memberi pelajaran kepadanya: “Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar”. Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu. (QS. Luqman: 13-14)
Pada ayat 13 ini kata Luqman yang terdapat pada ayat ini adalah seorang tokoh yang diperselisihkan identitasnya. Orang Arap mengenal dua tokoh yang bernama Luqman. Pertama, Luqman Ibn „Ad. Tokoh ini mereka agungkan karena wibawa, kepemimpinan, ilmu, kefasihan, dan kepandaiannya. Beliau sering kali dijadikan perumpamaan dan permisalan. Kedua, adalah Luqman al-Hakim yang terkenal dengan kata-kata bijak dan perumpamaan-perumpamaannya. Dan sepertinya Luqman yang dimaksud dalam surat ini adalah Luqman al-Hakim (Shihab, 2012: 296). 
Pelajaran merupakan salah satu cara untuk menyeru kepada kebenaran dan tidak ada seorang pun yang tidak membutuhkannya. 
Sebagian ayat-ayat al-Qur‟an menyatakan bahwa Rasulullah saw adakalanya meminta jibril supaya memberikan pelajaran kepadanya. Ali bin Abi Thalib as adakalanya pula meminta kepada sebagian sahabat beliau untuk memberikan pelajaran kepadanya. Karena pelajaran itu akan berdampak kepada orang jika ia tidak tau. Nasihat Luqman yang mengajarkan kepada anak-anaknya supaya tidak menyekutukan Allah. Dan segala gerak yang bersifat desruktif dan melawan Allah berakar dari mempersekutukan Allah. Kesukaan kepada uang, memuja tahta, nafsu birahi, dan semacamnya termasuk cabangcabang dari mempersekutukan Allah. Sebaliknya segala macam gerak gerik yang benar dan konsroktif adalah tauhid. Tauhid ini hanya bersandar kepada Allah, mematuhi perintah-Nya, berlepas diri dari selain-Nya, dan menghancurkan segala berhala didalam wilayah kekuasaan-Nya.
Syirik memiliki makna yang luas salah satunya adalah menyembah selain Allah, atau menyembah berhala. Dan telah ditegaskan dalam islam bahwasanya syirik merupakan dosa besar dan dapat menyebabkan pelakunya keluar dari islam (murtad). 
Syirik juga akan berdampak buruk diantaranya adalah: 
a. Syirik akan menghancurkan perilaku baik seseorang, seperti halnya api yang menghancurkan pepohonan hijau di hutan.
b. Orang yang mencari ridha selain Allah akan selalu berada dalam kecemasan karena umat manusia sangatlah banyak dan memiliki berbagai hasrat dan harapan yang berbeda. 
c. Keragaman atau tidak hanya memiliki satu tuhan yang disembah sesuai dengan selera dan cara-cara yang berbeda yang menyebabkan masyarakat banyak perbedaan, perpecahan, dan perselisihan. 
d. Kehinaan di akhirat. Pada akhir ayat ini ditegaskan bahwasanya sesunggungguhnya memepersekutukan Allah adalah benar-benar kezaliman yang besar. Maka dari itu berhati-hati dalam bertindak yang dapat menyebabkan manusia mempersekutukan Allah atau beriman kepada selain Allah karena perbuatan semacam itu akan menghinakan manusia diakhirat.
Di awal ayat 14 ini, al-Qur'an menekankan supaya manusia itu berbuat baik kepada kedua orang tuanya, sedangkan pada saat menegaskan tentang pengorbanan, pengorbanan yang ditekankan di ayat ini adalah pengorbanan sang ibu supaya manusia itu memperhatikan betapa besar pengorbanan dan hak seorang ibu. Rasa terimakasih kepada orang tua diuraikan demikian penting dan jelasnya dalam ayat ini bersamaan dengan pentingnya rasa syukur kepada Allah. Sebagian ahli tafsir berpendapat bahwa al-Quran berkali-kali menekankan pembahasan hak-hak orang tua, tapi bagaimana sikap orang tua terhadap anak sepertinya sangat jarang dijumpai dalam al-Qur‟an. Hal ini disebabkan pada kenyataan, orang tua sangat mencintai anak-anaknya sehingga angat jarang melupakan mereka. Sebaliknya, anak-anak itu seringkali melupakan orang tuanya, terutama saat orang tua mulai lanjut usia dan lemah. Inilah kondisi yang paling menyedihkan bagi orang tua dan anak yang demikian sangat tidak berterimakasih.
Pelajaran yang dapat diambil dari ayat ini adalah, bahwasanya manusia diperintah Allah untuk taat dan berbakti kepada orang tua. Kepada ibu yang telah mengandung, menyusui dan merawat anaknya hingga dewasa, dan kepada bapak yang berjuang mati-matian dalam mencari nafkah untuk mencukupi kebutuhan keluarganya.
Kemudian di akhir ayat 14 di atas diterangkan bahwasanya manusia diperintahkan untuk mensyukuri karunia Allah, yang telah menciptakan manusia dalam sebaik-baik wujud, dibandingkan mahlukmahluk Allah yang lainnya. dan bersyukur kepada kedua orang tua yang susah payah dalam membesarkan anaknya kemudian hanya kepada Allah sajalah tempat kembali.

Surat Al Baqarah Ayat 83 Beserta Artinya


Berikut ini Surat Al Baqarah Ayat 83 dalam tulisan Arab, tulisan latin dan artinya dalam bahasa Indonesia:


وَإِذْ أَخَذْنَا مِيثَاقَ بَنِي إِسْرَائِيلَ لَا تَعْبُدُونَ إِلَّا اللَّهَ وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا وَذِي الْقُرْبَىٰ وَالْيَتَامَىٰ وَالْمَسَاكِينِ وَقُولُوا لِلنَّاسِ حُسْنًا وَأَقِيمُوا الصَّلَاةَ وَآتُوا الزَّكَاةَ ثُمَّ تَوَلَّيْتُمْ إِلَّا قَلِيلًا مِنْكُمْ وَأَنْتُمْ مُعْرِضُونَ


Artinya:

Dan (ingatlah), ketika Kami mengambil janji dari Bani Israil (yaitu): Janganlah kamu menyembah selain Allah, dan berbuat kebaikanlah kepada ibu bapa, kaum kerabat, anak-anak yatim, dan orang-orang miskin, serta ucapkanlah kata-kata yang baik kepada manusia, dirikanlah shalat dan tunaikanlah zakat. Kemudian kamu tidak memenuhi janji itu, kecuali sebahagian kecil daripada kamu, dan kamu selalu berpaling.


Tafsir Surat Al Baqarah Ayat 83


Kami memaparkannya menjadi beberapa poin dimulai dari redaksi ayat dan artinya. Kemudian diikuti dengan tafsirnya yang merupakan intisari dari tafsir-tafsir di atas.


1. Allah Mengambil Janji Bani Israel


Poin pertama dari Surat Al Baqarah ayat 83, Allah Subhanahu wa Ta’ala mengambil janji dari Bani Israil.


وَإِذْ أَخَذْنَا مِيثَاقَ بَنِي إِسْرَائِيلَ


Dan (ingatlah), ketika Kami mengambil janji dari Bani Israil


Ayat ini menunjukkan bahwa Allah Subhanahu wa Ta’ala (melalui Nabi-Nya) telah mengambil perjanjian dari Bani Israil. Bahkan Syaikh Wahbah Az Zuhaili dalam Tafsir Al Munir menjelaskan, Allah mengambil sumpah Bani Israil untuk melaksanakan poin-poin isi perjanjian itu. Namun pada akhirnya mayoritas Bani Israil mengkhianati janjinya.


Sayyid Qutb dalam Tafsir Fi Zilalil Quran menjelaskan, perjanjian Allah dengan Bani Israil ditetapkan atas mereka di bawah bayang-bayang gunung (yang diangkat di atas mereka).


“Mereka diperintahkan untuk memegangnya teguh-teguh dan harus selalu mereka ingat. Karena perjanjian ini mengandung kaidah-kaidah yang kokoh bagi agama Allah,” kata Sayyid Qutb.


2. Bertauhid kepada Allah


Isi perjanjian atau sumpah ini merupakan pokok-pokok agama Allah. Pertama adalah tauhid, hanya menyembah Allah Subhanahu wa Ta’ala.


لَا تَعْبُدُونَ إِلَّا اللَّهَ


Janganlah kamu menyembah selain Allah,


Ibnu Katsir menjelaskan, Bani Israil diperintah untuk menyembah-Nya dan jangan menyekutukan-Nya dengan sesuatu pun. Hal yang sama telah diperintahkan kepada seluruh manusia. Aqidah yang dibawa oleh para Nabi dan Rasul sama dengan ini yakni tauhid.


وَمَا أَرْسَلْنَا مِنْ قَبْلِكَ مِنْ رَسُولٍ إِلَّا نُوحِي إِلَيْهِ أَنَّهُ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنَا فَاعْبُدُونِ


Dan Kami tidak mengutus seorang rasulpun sebelum kamu melainkan Kami wahyukan kepadanya: “Bahwasanya tidak ada Tuhan (yang hak) melainkan Aku, maka sembahlah olehmu sekalian akan Aku”. (QS. Al Anbiya:25)


وَلَقَدْ بَعَثْنَا فِي كُلِّ أُمَّةٍ رَسُولًا أَنِ اعْبُدُوا اللَّهَ وَاجْتَنِبُوا الطَّاغُوتَ


Dan sungguhnya Kami telah mengutus rasul pada tiap-tiap umat (untuk menyerukan): “Sembahlah Allah (saja), dan jauhilah Thaghut itu” (QS. An Nahl: 36)


3. Berbuat Ihsan kepada Manusia


Setelah hak paling tinggi dan paling besar yaitu hak Allah berupa tauhid, barulah isi perjanjian berikutnya perintah untuk berbuat baik (ihsan) kepada manusia. Dimulai dari kedua orang tua.


وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا وَذِي الْقُرْبَىٰ وَالْيَتَامَىٰ وَالْمَسَاكِينِ


dan berbuat kebaikanlah kepada ibu bapa, kaum kerabat, anak-anak yatim, dan orang-orang miskin,


Allah memerintahkan untuk berbuat ihsan kepada ibu bapak, kaum kerabat, anak-anak yatim dan orang-orang miskin.

Dalam hadits dijelaskan bahwa ihsan adalah beribadah yang terbaik, seakan-akan melihat Allah. Minimal menyadari bahwa Allah selalu melihat kita.


قَالَ فَأَخْبِرْنِى عَنِ الإِحْسَانِ. قَالَ أَنْ تَعْبُدَ اللَّهَ كَأَنَّكَ تَرَاهُ فَإِنْ لَمْ تَكُنْ تَرَاهُ فَإِنَّهُ يَرَاكَ


Jibril bertanya, “terangkanlah kepadaku tentang ihsan”. Rasulullah menjawab, “engkau beribadah kepada Allah seakan-akan engkau melihatNya. Jika engkau tak bisa melihatNya, sesungguhnya Dia melihatmu.” (HR. Muslim)


Setelah bertauhid kepada Allah, manusia diperintahkan berbuat baik kepada ibu bapaknya. Dua orang paling berjasa yang dengan perantaraan keduanya ia lahir, tumbuh dan berkembang. Orang tua yang membesarkan dan mendidiknya.


4. Berbicara yang baik


Selain perbuatan yang baik, Bani Israil juga diperintahkan dalam perjanjian itu untuk berbicara yang baik kepada orang lain.


وَقُولُوا لِلنَّاسِ حُسْنًا


serta ucapkanlah kata-kata yang baik kepada manusia,


Ibnu Katsir menjelaskan maksud kalimat ini: “berkatalah kepada mereka dengan baik dan lemah lembut termasuk dalam hal ini amar ma’ruf nahi munkar dengan cara yang ma’ruf.”


5. Sholat dan Zakat


Isi perjanjian ini berikutnya adalah mendirikan sholat dan menunaikan zakat.


وَأَقِيمُوا الصَّلَاةَ وَآتُوا الزَّكَاةَ


dirikanlah shalat dan tunaikanlah zakat.


Sholat dan zakat adalah ibadah yang sejak awal sudah diperintahkan Allah kepada manusia. Bahkan sejak Nabi Adam. Termasuk kepada Bani Israil hingga umat Islam hari ini. Meskipun tata cara dan ukurannya berbeda sesuai syariat di zamannya.


6. Bani Israil Melanggar Perjanjian


Bagian terakhir dari Surat Al Baqarah ayat 83 ini menjelaskan karakter Bani Israil yang suka mengkhianati perjanjian. Kecuali sedikit dari mereka.


ثُمَّ تَوَلَّيْتُمْ إِلَّا قَلِيلًا مِنْكُمْ وَأَنْتُمْ مُعْرِضُونَ


Kemudian kamu tidak memenuhi janji itu, kecuali sebahagian kecil daripada kamu, dan kamu selalu berpaling.


Bani Israil diperintah untuk menyembah Allah dan tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu pun, mereka malah menyembah patung sapi emas. Diperintahkan untuk berbuat ihsan kepada manusia, mereka justru menzalimi orang-orang lemah di antara mereka. Diperintahkan untuk berkata yang baik dan amar ma’ruf nahi munkar, justru banyak kata-kata negatif dan melakukan amar munkar nahi ma’ruf. Meninggalkan sholat dan tidak mau mengeluarkan zakat. Bahkan membunuh sebagian Nabi-Nya.


“Perjanjian ini telah diikat antara Allah dengan Bani Israil, tercatat dalam Taurat, diperingatkan berulang kali oleh Musa dan Harun lalu diteruskan Nabi Yusa’, tetapi mereka berpaling. Satu demi satu janji itu dipungkiri,” tulis Buya Hamka dalam Tafsir Al Azhar.


Kandungan Surat Al Baqarah ayat 83


Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan mereka telah mensepakati untuk memenuhi isi perjanjian itu. Berupa pokok-pokok agama yang harus diamalkan.

Kewajiban untuk menyembah Allah dan tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu pun.

Wajib berbuat baik kepada orang tua, kaum kerabat, anak-anak yatim dan orang-orang miskin.

Wajib mengucapkan kata-kata yang baik kepada orang lain.

Wajib mendirikan sholat dan menunaikan zakat.

Perintah-perintah dalam isi perjanjian ini juga berlaku bagi kaum muslimin. Mulai dari tauhid hingga berbuat ihsan serta mendirikan sholat dan menunaikan zakat.

Melalui ayat ini Allah mengungkap sifat Bani Israil yang suka melanggar perjanjian.



0 Tanggapan untuk "Kelas XII : Kajian Surat Luqman Ayat 13-14, QS Al Baqarah ayat 83"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel